-->
  • Jelajahi

    Copyright © RadarUpdate.com | Panduan Masa Depan
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    RADAR UPDATE

    Safari Jumat, Kapolres Soppeng Silaturahmi bersama Jamaah Masjid Besar Nurul Ittihad di Kelurahan Pajalesang

    RadarUpdate.com
    Sabtu, 15 Juli 2023, 00:33 WIB Last Updated 2023-07-14T17:33:07Z

    RADAR UPDATE | SOPPENG  —  Kapolres Soppeng AKBP Dr. (C) H. Muhammad Yusuf Usman, S.H, S.I.K, M.T kembali melaksanakan program unggulannya dalam rangka menyerap aspirasi masyarakat yaitu Safari Jumat yang digelar setiap minggunya dari Masjid ke Masjid, Jumat, 14 Juli 2023.

    Dalam Safari Jumat kali ini, Kapolres Soppeng bertatap muka langsung bersama Jamaah Masjid Besar Nurul Ittihad, Sumberjati, Kelurahan Pajalesang, Kecamatan Lilirilau, Kabupaten Soppeng.

    Mengawali Safari Jumatnya, Kapolres Soppeng memberikan beberapa Tausyiah Agama kepada para jamaah Masjid tentang nikmat Syukur.

    Kapolres Soppeng menjelaskan bahwa sadar atau tidak sadar, suka atau tidak suka saat ini banyak saudara kita yang berada di rumah sakit yang punya keinginan besar untuk sembuh, yang punya keinginan besar untuk shalat Jumat bersama kita tapi apa daya kita, Allah belum memberikan kesembuhan dan masih berada di rumah sakit. Kita yang diberikan kemudahan, yang diberikan kesehatan alhamdulillah digerakkan hati kita oleh Allah dan dimudahkan langkah kaki kita menuju Masjid, ini rezeki yang luar biasa", ungkapnya.

    "Rezeki itu bukan hanya persoalan materi, rezeki itu persoalan Iman, persoalan kemudahan kita mendatangi tempat ibadah itu rezeki yang luar biasa, jadi mari kita terus bersyukur sehingga kita lupa bagaimana itu namanya kufur nikmat", tambah AKBP Muh. Yusuf.

    Jelang Perayaan Gau Maraja La Patau Matanna Tikka yang akan digelar 15 Juli serta Porseni PGRI 24 Juli nanti, Kapolres Soppeng juga memberikan himbauan Kamtibmas kepada masyarakat agar senantiasa waspada karena kegiatan ini merupakan kegiatan budaya yang akan menghadirkan ribuan orang dan potensi ancaman itu pasti ada, baik itu copet dan kejahatan konvensional lainnya, ini perlu kita antisipasi bersama bagaimana cara mengantisipasinya, ya kita harus waspada, yang punya sepeda motor agar diperhatikan dan tidak lengah", paparnya.


    Karena menurutnya orang yang akan datang bukan hanya orang Soppeng, tapi seluruh Kabupaten di Sulawesi juga akan datang, akan melihat Soppeng seperti apa, dan saya yakin dan percaya kita disini akan menerima tamu-tamu kita yang berada atau berasal dari luar Kabupaten Soppeng, dan saya telah merasakan itu selama bertugas selama 7 bulan disini seperti rumah sendiri, kekentalan dan kekerabatan disini luar biasa, saya akui terlebih ketika melaksanakan berbagai Programnya seperti Safari Subuh dan Safari Jumat.

    "Seperti inilah yang akan kita wujudkan di Kabupaten Soppeng, untuk tamu-tamu kita, dan itu keberkahan, menjaga silaturahmi, ini juga yang Insya Allah kita antisipasi dari pihak Kepolisian, kami akan mengelar kegiatan preventif, pencegahan maupun himbauan nanti pada lokasi-lokasi yang menjadi objek kegiatan yang akan dilaksanakan di Kabupaten Soppeng", pungkas Kapolres Soppeng.

    Usai memberikan Tausiyah Agama dan pesan Kamtibmas, Kapolres Soppeng melanjutkan dengan duduk bersama Jamaah dan menyerap aspirasi permasalahan yang ada di Masyarakat.

    Turut hadir mendampingi PJU Polres Soppeng setingkat Kabag, Kasat, Kapolsek Lilirilau, Danramil Lilirilau beserta personil, Personil Polres Soppeng dan Polsek Lilirilau serta para Jamaah Masjid.


    Publish : OVA-IWO
    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU